Warung Bebas

Sunday 18 September 2016

3 Suplemen Penting Yang Meningkatkan Fungsi Otak

Hasil gambar untuk kesehatan

Otak merupakan organ terpenting di dalam tubuh manusia. Mengapa demikian ? Hal ini karena otak merupakan organ yang memiliki tugas paling berat di dalam tubuh kita. Sebagai pusat dari segala aktivitas, tentunya hal tersebut bukanlah pekerjaan yang mudah.




Segala hal yang kita lakukan pastinya akan diproses terlebih dahulu di dalam otak dan kemudian otak akan mengirimkan sinyal melalui neurotransmitter dalam tubuh untuk melaksanakan kegiatan tersebut




Sungguh ajaib bukan kerja sebuah otak itu ? Proses yang harus dilalui oleh otak sebenarnya sangatlah panjang dan rumit, namun otak mampu melakukan hal itu kurang dari sedetik. Oleh karena itu, sudah sepantasnya kita berinisiatif untuk meningkatkan fungsi otak.




Seiring berjalannya waktu, usia seseorang juga akan semakin bertambah. Hal ini ternyata juga mempengaruhi kinerja otak kita. Namun, sebaiknya jangan kita jadikan hal tersebut sebagai ancaman dalam melakukan aktivitas seperti biasanya.




Memang fungsi otak kita akan menurun. Hal ini bisa kita lihat dari terjadinya penurunan daya ingat atua pikun, sulit untuk berkonsentrasi dan lainnya. Namun, dengan mengonsumsi nutrisi tertentu ke dalam tubuh kita, maka resiko tersebut bisa diminimalisir.




Bahkan, hal tersebut juga bisa meningkatkan kembali daya ingat anda dan membuat otak anda tetap tajam, sekalipun bagi anda yang telah berusia 60 tahun ke atas. Selain mendapatkannya dari makanan, anda bisa memperoleh nutrisi tersebut dari suplemen.




Setidaknya ada 3 suplemen penting yang meningkatkan fungsi otak yang harus anda konsumsi. Meskipun suplemen hanya merupakan makanan tambahan saja, dianjurkan bagi anda untuk mendapatkan senyawa tersebut dari makanan alami juga.




Jnagan terlalu bergantung pada suplemen saja, karena yang alami selalu yang terbaik. Ingat bahwa suplemen hanya makanan tambahan, bukan pengganti makanan pokok. Untuk lebih jelas mengenai 3 suplemen penting yang meningkatkan fungsi otak, simaklah uraian yang akan disajikan berikut ini.


Vitamin B disebut sebagai vitamin B kompleks karena vitamin ini terdiri dari vitamin B1 hingga B12. Vitamin B dikenal sebagai vitamin yang mampu memberikan rasa rileks pada pikiran anda dan berperan penting bagi pusat otak untuk memberikan energi  serta meningkatkan fungsi mental.




Oleh karena itu, sangat dianjurkan bagi anda untuk mengonsumsi 50 mg vitamin ini setiap harinya. Sekarang ini juga tidak sulit untuk mencari suplemen vitamin B kompleks. Namun, sebaiknya anda bersikap jeli dalam memilih suplemen yang akan anda konsumsi.


Minyak ikan omega 3 ini sendiri terdiri dari dua asam lemak yang esensial, yaitu DHA dan EPA. EPA mampu mengurangi terjadinya peradangan dan memperbaiki suasana hati. Sedangkan DHA merupakan kunci komponen dari struktur otak anda.




Hal inilah mengapa DHA disebut sebagai makanan untuk otak. Cara terbaik untuk meningkatkan asupan asam lemak omega 3 ini adalah dengan mengonsumsi ikan, terutama salmon dan tuna sebanyak 3 atau 4 porsi dalam satu minggu.




Cara lainnya adalah dengan mengonsumsi suplemen minyak ikan omega 3. Namun, perlu anda perhatikan bahwa suplemen minyak ikan kebanyakan diberi label omega 3, namun hanya sebagian kecil di antara mereka yang mengandung DHA dan EPA.


Salah satu dari 3 suplemen penting yang meningkatkan fungsi otak adalah kurkumin. Kurkumin ini sendiri merupakan senyawa utama yang terdapat di dalam kunyit, salah satu rempah-rempah yang sering dijadikan sebagai bumbu masak atau pemberi warna alami.




Namun, ternyata kurkumin ini mampu digunakan dalam pengobatan dan telah dikaitkan dengan sejumlah manfaat bagi kesehatan, termasuk berpotensi besar untuk mengatasi terjadinya Alzheimer atau penyakit pada otak.




Di daerah seperti India, banyak sekali resep makanan yang menggunakan kunyit, sehingga setelah dilakukan penelitian, penyakit Alzheimer pada masyarakat India menurun sebanyak dua pertiga dibandingkan di Amerika Serikat.




Oleh karena itu, pastikan bahwa tubuh dan otak anda mendapatkan senyawa ini untuk menjaga kesehatan otak anda. Perlu anda ingat bahwa penyakit Alzheimer ini sendiri sampai sekarang belum ditemukan obatnya.




Inilah sekilas mengenai 3 suplemen penting yang meningkatkan fungsi otak. Semoga bermanfaat.






Ukuran Kadar Kolesterol Jahat dan Cara MenanganinyaKandungan Gizi yang Terdapat di Kacang MerahCara Menghindari Intoleransi Laktosa di Masa KehamilanCara Mengetahui Ciri Bayi Lahir Normal Serta SehatBagaimana Cara Menjaga Berat Badan Saat HamilPenyakit Vertigo Gejala, dan PenanganannyaFakta Terbaru 7 Produk Berikut Bisa Jadi Pemicu KankerSelintas Mengenai Menopause yang Mendera Kaum WanitaIngin Cepat Hamil Coba Saja Makanan IniApa yang Sobat Lakukan jika Sobat Tidak Bisa Berhenti Merokok5 Cara Yang Dipakai dalam Praktek Aborsi dan Bahaya yang DitimbulkannyaBagaimana Terjadinya Proses PersalinanPenyebab Radang Amandel dan Cara MencegahnyaAlergi Pada Seseorang, Apakah Bisa Diatasi?Meja Bulat, Meja Yang SantunKenapa Aritmia disebut Gangguan Irama Jantung ?Info Gunanya Terapi Oksigen Untuk Penderita AutisInfo Cara Mengatasi Kulit Berminyak


0 comments em “3 Suplemen Penting Yang Meningkatkan Fungsi Otak”

Post a Comment

Kritik dan saran anda sangat kami butuhkan untuk kemajuan blog ini